Friday, November 1, 2019

Konfigurasi VoIP di Mikrotik serta Penjelasannya

LAPORAN PRAKTIKUM 
Teknologi Layanan Jaringan
Tahun Pelajaran 2019/2020


Nama                          :  Desy Lia Romadhoni
Kelas                           : XII TKJ 4
No,abs                         : 12
Hari, tanggal               : Jum'at, 25 Oktober 2019
Standar kompetensi    : TLJ 
Waktu                          : 6 x 65 menit
Nama Jobsheet            : Membangun Jaringan Voip dengan Mikrotik

 Hayyyyy..........  Assalamualikum........
Di blog kali ini, saya akan memberikan tutorial cara membangun Jaringan VoIP dengan Mikrotik.


VoIP (Voice over Internet Protocol) adalah Teknologi yang menjadikan media internet untuk bisa melakukan komunikasi suara jarak jauh secara langsung. Sinyal suara analog, seperti yang anda dengar ketika berkomunikasi di telepon diubah menjadi data digital dan dikirimkan melalui jaringan berupa paket-paket data secara real time.

Jadi Server Trixbox dan client smartphoneakan mendapat akses VoIP Serta Layanan Internet, untuk lebih jelas lihat Topologi dibawah ini.




Setelah melihat Topologinya, selanjutnya kita mulai konfigurasinya.

1. Login Mikrotik dengan Winbox, setelah itu tambahkan IP Address, klik IP >> Address.
    Tambahkan Ip interfaces yang mengarah ke ethernet aktif.


2. Kemudian klik Wireless, kemudian klik Wlan 1 lalu klik ceklis.
 
3. Lalu masuk ke tab wireless, kemudian scan, setelah mendapat SSID lalu connect kan .


4. Selanjutnya, meminta IP DHCP client. Kita klik Add >> Interface Wlan1 >> Klik OK.

5.  Kemudian ke IP > DNS lalu ceklist Allow Remote Requests kemudian klik OK.

6. Kemudian setting juga di Firewall klik IP > Firewall, Kemudia klik tab NAT > Add. Lalu chainnya srcnat, dan Out interface wlan 1. klik action lalu pilih masquerade


7.  Setelah mikrotik sudah terkoneksi ke internet, selanjutnya setting network di server trixboxnya, masukkan perintah system-config-network tui, kemudian klik ENTER.

8. Pilih Edit Devices, kemudian tekan ENTER.


9. Hapus tanda bintang di use DHCP, dengan tombol spasi. Kemudian buat IP Address untuk server trixbox dalam satu jaringan yang sama dengan IP Address di router, kalau sudah tekan ENTER, atau OK.

10. Setelah itu kembali dan pilih save and quit

11. Setelah itu, Restart server

12. Kemudian setting di network adapter 

13. Sekarang buka browser kemudian search IP Address si server, dan secara otomatis akan diarahkan ke server trixbox kemudian login dengan maint, dan passwordnya yaitu password. Lalu klik Switch yang terletak di pojok kanan atas.

14.  Masuk ke trixbox kita klik PBX kemudian klik PBX Settings.  Kemudian klik Eextensions. Lalu klik submit untuk membuat user VoIP.

15. Sekarang coba  buat 2 user.
User 1 :
User Extensions : 7 (merupakan  nomor sebagai telepon yang nantinya akan digunakan).
Display Name : annisa (adalah nama si user yang kita buat)
Secret : 7 (password untuk user Extensions).
lalu submit 

16. User 2 :
User Extensions : 20 
Display Name : Najla
Secret : 20
lalu submit

17. Selanjutnya klik Apply yang sudah ditandai seperti pada gambar di bawah ini.

18. Klik Continue with reload.

19. Selanjutnya kita ke winbox, kemudian kita akan membuat Virtual Wlan, caranya klik Wireless > Add kemudian klik Virtual.





20. Disini saya akan menamai nama wifi saya dengan nama Annisa, arahkan master interface ke wlan 1 kalau sudah kita klik OK.



21. Kemudian kita buat IP Address untuk Wlan 2, arahkan interface  ya ke wlan 2, kemudian klik OK.



22. Selanjutnya kita buat IP DHCP Server, fungsinya adalah untuk menyebarkan IP Address yang akan terkoneksi dengan wlan 2 nantinya.
Klik IP >> DHCP Server >> DHCP Set up



23. DHCP Server interface wlan 2 kemudian klik Next.



24. Selanjutnya langsung saja klik Next.





25.  Buka smartphone kalian, lalu hubungkan ke wifi yang tadi telah dibuat.


26. Kemudian kita masuk ke aplikasi Zoiper, untuk memasukkan user yang tadi kita buat sebelumnya di trixbox, aplikasi ini dapat di download di Play Store. Klik Create an account.


27. Selanjutnya masukkan IP Address server.


28. Pilih SIP UDP, lalu klik Finish.


29. Kemudian pilih Settings.



30. Kalau sudah kita klik Accounts.




31. Account Name sesuaikan dengan nama yang telah kita buat
  • Host 192.168.100.2 = Merupakan IP Address si server trixbox
  • Username 7 = Adalah user extensions yang tadi telah kita buat
  • Password 7 = Yang tadi kita buat di kolom Secret sebelumnya
Kalau sudah kita back.



32. Jika berhasil, maka tampilannya akan seperti ini.

33. Selanjutnya kita koneksikan juga di smartphone yang lain dengan terhubung ke wifi yang telah dibuat sebelumnya. Lalu lakukan cara yang sama untuk memasukkan user ke dua seperti cara di atas.

34.Sekarang saya akan menelpon user 20 yaitu Najla.



35. Lalu akan tersambung ke user yang dituju.




Oke sekian dulu postingan dari saya untuk kali ini , sampai jumpa di next post..

No comments:

Post a Comment

LAPORAN PRAKTIKUM KONFIGURASI DHCP,DNS, DAN WEB SERVER

LAPORAN PRAKTIKUM SMK Tunas Harapan Pati Kompetensi Keahlian Topik   :   Konfigurasi   DHCP, DNS, ...